Cara Menghasilkan Uang Lewat Blog. Dunia internet kini bukan lagi sekedar dunia maya sebagaimana dipersepsikan sebagian orang, dengan keuletan dan keseriusan dunia maya ini ternyata bisa menghasilkan uang bahkan dalam kurs dollar.
Banyak blogger yang semula hanya iseng membuat blog untuk sekedar menyampaikan uneg-unegnya atau menulis perjalanan hidupnya kini telah beralih menjadi sebuah profesi yang sangat menjanjikan. Tidak sedikit diantara mereka yang sebelumnya berprofesi sebagai karyawan memilih hengkang dari pekerjaannya dan menekuni dunia blogger ini.
Didukung oleh banyaknya penyedia jasa publisher baik lokal maupun dari luar negeri semakin membuat seorang blogger semangat untuk menulis artikel, mempublikasikan dan pada akhirnya menghasilkan pundi-pundi dollar dari artikel yang ditulisnya.
Sepintas lalu kelihatannya mudah namun setelah menjalani sekian bulan tanpa hasil yang diharapkan tidak sedikit blogger yang menyerah sebelum berperang. Oleh karena itu disini kami mencoba membagi ilmu bagaimana menghadapi situasi kritis hingga akhirnya dapat tersenyum lebar melihat blognya banyak dikunjungi visitor dan tentunya menghadiahkan klik iklan yang kita pasang.
Baiklah sesuai judul diatas yaitu Cara Menghasilkan Uang Lewat Blog, disini kami akan sajikan hal-hal yang penting saja agar bisa dikembangkan oleh Anda sendiri yang berniat menjadi seorang blogger yang menghasilkan uang lewat internet/blog. Berikut langkah-langkahnya :
1. Membuat blog/website pribadi.
Tentu saja hal yang utama yang harus dilakukan adalah memiliki blog/website pribadi. Anda bisa membuat blog gratisan seperti menggunakan blogspot, hostinger, wordpress dan lain-lain . Bila masih awam dalam membuat blog silakan ikuti tutorial berikut Panduan Cara Membuat Blog dengan Blogger, langkah pertama yang harus dilakukan sebagai syarat membuat blog melalui blogspot adalah memiliki akun email Gmail, bila belum punya silakan membuat dahulu akun Gmail anda dengan mengikuti panduan Cara Membuat Email Google atau gmail selanjutnya ikuti langkah-langkahnya sesuai petunjuk.
2. Mulai menulis artikel dan mempublikasikannya.
Setelah Anda selesai membuat sebuah blog/website hal berikutnya yang harus dilakukan adalah menulis artikel. Usahakan artikel yang Anda tulis sesuai dengan nama blog/website, sebagai contoh bila blog Anda bertemakan tentang handphone maka jangan menulis artikel tentang otomotif, resep masakan atau topik lain yang tidak berhubungan dengan judul blog/website Anda. Tapi tulislah artikel tentang handphone seperti review HP, harga HP, kelebihan dan kekurangan HP dan lain sebagainya.
3. Terus menulis dengan konten berkualitas dan bermanfaat.
Cobalah membuat artikel yang berkualitas, artinya artikel tersebut banyak dibutuhkan orang, mengarahkan pada kebaikan, tidak copas, ambil referensi dari berbagai sumber, gunakan bahasa yang simpel dan tidak bertele-tele, bila perlu sertakan gambar yang menarik agar pengunjung tidak jenuh dengan tampilan teks saja. Anda bisa juga menulis artikel sesuai dengan keadaan yang sedang hangat dibicarakan banyak orang. Setidaknya setiap hari minimal satu artikel yang dipoting pada halaman blog/website Anda. Lakukan hal ini minimal tiga bulan dan jangan terburu-buru memasang iklan, biarkan blog Anda banyak dikunjungi visitor dahulu.
4. Manfaatkan website penyedia Submit Link artikel
Kadang untuk memancing pengunjung harus dilakukan dengan berbagai trik seperti memanfaatkan web penyedia submit link seperti www.telusur.me lintas.me, infogue.com dan lain-lain. Submit link artikel yang telah diposting menggunakan penyedia seperti tersebut di atas sambil menunggu artikel Anda di crawler oleh mesin pencari google. Biasanya sebuah artikel yang banyak dikunjungi akan mendapat perhatian khusus dari google sehingga terindex pada mesin pencari google.
5. Mendaftar sebagai publisher.
Setelah blog/website Anda mendapatkan visitor yang cukup signifikan kini saatnya mendaftarkannya sebagai publisher iklan. Ada banyak penyedia jasa publisher iklan seperti Google AdSense, Chitika, Infolinks, KlikSaya dan lain-lain. Beberapa penyedia jasa publisher mensyaratkan konten blog/website berbahasa inggris tapi banyak juga publisher lokal yang boleh menggunakan bahasa Indonesia.
6. Pasang iklan ditempat strategis.
Bila Anda disetujui untuk menjadi publisher iklan langkah berikutnya adalah memasang iklan (kode iklan) pada tempat yang banyak dilihat pengunjung seperti dibawah judul artikel, dihalaman atas (header) blog, di akhir artikel dan tempat lain yang strategis. Hal ini dimaksudkan agar pengunjung penasaran dengan info dari iklan yang ditampilkan dan mengkliknya.
7. Pelajari dan manfaatkan Google Webmasters.
Tidak bisa dipungkiri bahwa pengunjung sebuah blog kebanyakan mendapatkan informasi melalui mesin pencari google. Bila seseorang mencari info di google dan mendapat hasil pencarian maka kemungkinan besar yang dikunjungi adalah hasil pencarian pada halaman pertama dari urutan teratas diikuti urutan ke 2, 3 dan seterusnya yang terdapat pada halaman pertama, jarang sekali membuka pada halaman berikutnya. Agar artikel yang Anda posting bisa tampil di halaman pertama maka pelajari Google Webmasters dan ikuti anjuran yang terdapat disana.
8. Berdo'a pada Allah agar blog/web Anda diberkahi dan banyak pengunjungnya.
Hal yang hampir luput dari perhatian seorang blogger adalah keyakinan kekuatan do'a, kedengarannya sepele tapi do'a memiliki kekuatan yang sangat dahsyat. Sesuatu yang berada diluar kekuasaan kita sudah selayaknya kita serahkan kepada Yang Maha Kuasa. Dia lah pengatur alam ini yang mengizinkan sesuatu terjadi termasuk siapa saja yang dikehendaki untuk mengunjungi blog/website kita.
Bila 8 cara tersebut di atas dijalankan dengan benar dengan sendirinya pengunjung akan datang, membaca, membookmark dan mengklik iklan anda. Semakin banyak pengunjung yang datang maka semakin banyak kemungkinan iklan Anda di klik, dan pada akhirnya semakin banyak pula pundi-pundi dollar mengalir ke rekening Anda. Jangan sekali-kali menggunakan cara-cara curang supaya klik iklan meningkat, biarkan berjalan apa adanya agar uang yang dihasilkan halal dan baik.
Jangan lupa bila sudah menghasilkan uang sisihkan sebagian untuk membantu saudara kita yang membutuhkan sebagai shodaqoh yang akan membuat usaha kita semakin lancar.
Demikian sedikit info mengenai Cara Menghasilkan Uang Lewat Blog semoga bermanfaat.
Source: http://www.infonews.web.id/2013/05/8-cara-menghasilkan-uang-lewat-blog.html
Anda mencari Distibutor PULSA & KUOTA termurah ? disini tempatnya: Klik Disini.
Banyak blogger yang semula hanya iseng membuat blog untuk sekedar menyampaikan uneg-unegnya atau menulis perjalanan hidupnya kini telah beralih menjadi sebuah profesi yang sangat menjanjikan. Tidak sedikit diantara mereka yang sebelumnya berprofesi sebagai karyawan memilih hengkang dari pekerjaannya dan menekuni dunia blogger ini.
Didukung oleh banyaknya penyedia jasa publisher baik lokal maupun dari luar negeri semakin membuat seorang blogger semangat untuk menulis artikel, mempublikasikan dan pada akhirnya menghasilkan pundi-pundi dollar dari artikel yang ditulisnya.
Sepintas lalu kelihatannya mudah namun setelah menjalani sekian bulan tanpa hasil yang diharapkan tidak sedikit blogger yang menyerah sebelum berperang. Oleh karena itu disini kami mencoba membagi ilmu bagaimana menghadapi situasi kritis hingga akhirnya dapat tersenyum lebar melihat blognya banyak dikunjungi visitor dan tentunya menghadiahkan klik iklan yang kita pasang.
Baiklah sesuai judul diatas yaitu Cara Menghasilkan Uang Lewat Blog, disini kami akan sajikan hal-hal yang penting saja agar bisa dikembangkan oleh Anda sendiri yang berniat menjadi seorang blogger yang menghasilkan uang lewat internet/blog. Berikut langkah-langkahnya :
1. Membuat blog/website pribadi.
Tentu saja hal yang utama yang harus dilakukan adalah memiliki blog/website pribadi. Anda bisa membuat blog gratisan seperti menggunakan blogspot, hostinger, wordpress dan lain-lain . Bila masih awam dalam membuat blog silakan ikuti tutorial berikut Panduan Cara Membuat Blog dengan Blogger, langkah pertama yang harus dilakukan sebagai syarat membuat blog melalui blogspot adalah memiliki akun email Gmail, bila belum punya silakan membuat dahulu akun Gmail anda dengan mengikuti panduan Cara Membuat Email Google atau gmail selanjutnya ikuti langkah-langkahnya sesuai petunjuk.
2. Mulai menulis artikel dan mempublikasikannya.
Setelah Anda selesai membuat sebuah blog/website hal berikutnya yang harus dilakukan adalah menulis artikel. Usahakan artikel yang Anda tulis sesuai dengan nama blog/website, sebagai contoh bila blog Anda bertemakan tentang handphone maka jangan menulis artikel tentang otomotif, resep masakan atau topik lain yang tidak berhubungan dengan judul blog/website Anda. Tapi tulislah artikel tentang handphone seperti review HP, harga HP, kelebihan dan kekurangan HP dan lain sebagainya.
3. Terus menulis dengan konten berkualitas dan bermanfaat.
Cobalah membuat artikel yang berkualitas, artinya artikel tersebut banyak dibutuhkan orang, mengarahkan pada kebaikan, tidak copas, ambil referensi dari berbagai sumber, gunakan bahasa yang simpel dan tidak bertele-tele, bila perlu sertakan gambar yang menarik agar pengunjung tidak jenuh dengan tampilan teks saja. Anda bisa juga menulis artikel sesuai dengan keadaan yang sedang hangat dibicarakan banyak orang. Setidaknya setiap hari minimal satu artikel yang dipoting pada halaman blog/website Anda. Lakukan hal ini minimal tiga bulan dan jangan terburu-buru memasang iklan, biarkan blog Anda banyak dikunjungi visitor dahulu.
4. Manfaatkan website penyedia Submit Link artikel
Kadang untuk memancing pengunjung harus dilakukan dengan berbagai trik seperti memanfaatkan web penyedia submit link seperti www.telusur.me lintas.me, infogue.com dan lain-lain. Submit link artikel yang telah diposting menggunakan penyedia seperti tersebut di atas sambil menunggu artikel Anda di crawler oleh mesin pencari google. Biasanya sebuah artikel yang banyak dikunjungi akan mendapat perhatian khusus dari google sehingga terindex pada mesin pencari google.
5. Mendaftar sebagai publisher.
Setelah blog/website Anda mendapatkan visitor yang cukup signifikan kini saatnya mendaftarkannya sebagai publisher iklan. Ada banyak penyedia jasa publisher iklan seperti Google AdSense, Chitika, Infolinks, KlikSaya dan lain-lain. Beberapa penyedia jasa publisher mensyaratkan konten blog/website berbahasa inggris tapi banyak juga publisher lokal yang boleh menggunakan bahasa Indonesia.
6. Pasang iklan ditempat strategis.
Bila Anda disetujui untuk menjadi publisher iklan langkah berikutnya adalah memasang iklan (kode iklan) pada tempat yang banyak dilihat pengunjung seperti dibawah judul artikel, dihalaman atas (header) blog, di akhir artikel dan tempat lain yang strategis. Hal ini dimaksudkan agar pengunjung penasaran dengan info dari iklan yang ditampilkan dan mengkliknya.
7. Pelajari dan manfaatkan Google Webmasters.
Tidak bisa dipungkiri bahwa pengunjung sebuah blog kebanyakan mendapatkan informasi melalui mesin pencari google. Bila seseorang mencari info di google dan mendapat hasil pencarian maka kemungkinan besar yang dikunjungi adalah hasil pencarian pada halaman pertama dari urutan teratas diikuti urutan ke 2, 3 dan seterusnya yang terdapat pada halaman pertama, jarang sekali membuka pada halaman berikutnya. Agar artikel yang Anda posting bisa tampil di halaman pertama maka pelajari Google Webmasters dan ikuti anjuran yang terdapat disana.
8. Berdo'a pada Allah agar blog/web Anda diberkahi dan banyak pengunjungnya.
Hal yang hampir luput dari perhatian seorang blogger adalah keyakinan kekuatan do'a, kedengarannya sepele tapi do'a memiliki kekuatan yang sangat dahsyat. Sesuatu yang berada diluar kekuasaan kita sudah selayaknya kita serahkan kepada Yang Maha Kuasa. Dia lah pengatur alam ini yang mengizinkan sesuatu terjadi termasuk siapa saja yang dikehendaki untuk mengunjungi blog/website kita.
Bila 8 cara tersebut di atas dijalankan dengan benar dengan sendirinya pengunjung akan datang, membaca, membookmark dan mengklik iklan anda. Semakin banyak pengunjung yang datang maka semakin banyak kemungkinan iklan Anda di klik, dan pada akhirnya semakin banyak pula pundi-pundi dollar mengalir ke rekening Anda. Jangan sekali-kali menggunakan cara-cara curang supaya klik iklan meningkat, biarkan berjalan apa adanya agar uang yang dihasilkan halal dan baik.
Jangan lupa bila sudah menghasilkan uang sisihkan sebagian untuk membantu saudara kita yang membutuhkan sebagai shodaqoh yang akan membuat usaha kita semakin lancar.
Demikian sedikit info mengenai Cara Menghasilkan Uang Lewat Blog semoga bermanfaat.
Source: http://www.infonews.web.id/2013/05/8-cara-menghasilkan-uang-lewat-blog.html
0 Response to "Cara Menghasilkan Uang Lewat Blog"
Post a Comment